Laman

Jumat, 02 Mei 2014

Pakaian Zaman Sekarang

Assalamualaikum Warahmatullah wabarakatuh.
   Dulu kita jarang sekali melihat wanita berpakaian yang 'kurang bahan' di muka umum seperti di mall, tempat- tempat restoran, tempat hiburan umum , dll. Namun sekarang, di zaman era modern , dimana dunia luar, seperti dunia barat mudah saja masuk ke negeri kita indonesia dengan mudahnya kita melihat wanita- wanita menampakkan pakaian yang mengundang syahwat tanpa rasa malu.
  Bukannya mendiskriditkan orang yang berpenampilan seksi seperti itu, yang memakai pakaian serba minim tersebut, tetapi alangkah baiknya kita sebagai warga negara yang tinggal di Indonesia kembali lagi dengan adat- istiadat kita yang menjunjung nilai kesopanan, baik didalam penampilan maupun perbuatan.
  Mungkin orang yang memakai baju serba minim serba terbuka tersebut berpikir  bahwa Dia tidak mengganggu orang kok, tidak menghina orang dan menurut nya penampilan dia wajar - wajar saja dan mungkin dia beranggapan bahwa dia mempunyai etika yang baik dalam pergaulannya jika saya memakai pakaian itu.
   Terserah saja , apa yang ingin Mereka katakan dengan berpakaian seksi tersebut, tetapi apakah dia tidak berpikir bahwa, jika dia memakai baju seksi yang mengundang syahwat dan berjalan di tempat yang umum, semua umur bisa melihatnya,bagaimanakah perasaan orang yang melihatnya? Apakah mereka setuju dengan anda dengan memakai pakaian seperti itu? jika dia memakai baju seperti itu, yang tidak layak , mereka yang memakai pakaian serba terbuka tersebut tidak menyadari kalau mereka sedikit-demi sedikit merusak moral untuk anak laki - laki yang beranjak remaja, atau beranjak dewasa. Karena apabila mereka melihat wanita berpakaian seksi, pastilah pikirannya itu sudah tidak benar, dan akan berdampak tidak baik bagi perkembangan moralnya, liat lah bagaimana anak-anak yang masih remaja sudah bisa berhubungan intim sebelum waktunya.
      jadi, bagi orang yang senang dengan menggunakan pakaian yang serba minim, alangkah baiknya berpakaian yang sopan, yang menutupi aurat agar tidak mengundang perilaku yang tidak terpuji bagi generasi yang akan datang !